A. Pencatatan jika kita bertindak sebagai Consignor (pihak yang menitipkan barang) :
Langkah – langkah yang harus dilakukan:
- Buat Gudang baru dengan nama konsinyasi.
Caranya: List | Inventory | Warehouse | New, isi dengan nama Konsinyasi, di bagian description diisi dengan nama “Gudang Konsinyasi”. - Buat Customer (Pelanggan) dengan nama “Consignee”.
Caranya : List | Customer | New.
Contoh Kasus :
Perusahaan kita sebagai consignor menitipkan barang dagangan (mis. Komputer) kepada PT. Mitra (sebagai consignee). Barang tersebut berasal dari Gudang Centre.
Langkah-langkahnya:
- Mencatat transfer barang dari Gudang Centre ke Gudang Konsinyasi. Caranya : Menu utama Activities | Inventory | Item transfer.
- Membuat Sales Order
- Setelah barang tersebut terjual, buatlah Sales Invoice dengan customer Consignee, kemudian pilih Warehouse (Gudang) Konsinyasi, isi Salesman dengan Consignee (jika belum ada, dapat dibuat langsung dengan klik New Salesman).
B. Pencatatan jika kita bertindak sebagai Consignee (pihak yang menerima titipan barang).
Langkah-langkahnya :
- Buat akun baru dengan type Other Current Liability (dari menu List | Chart of account | New) dengan nama “Hutang Ke Consignor”.
- Buat item baru (dari menu List | Item | New) dengan nama sesuai dengan nama item yang dititip. Dan isikan akun Penjualan dengan akunĀ “Hutang Ke Consignor”. Sehingga saat penjualan atas barang tersebut, yang dijurnal adalah hutang ke consignor.
- Buat Gudang Baru dengan nama “Konsinyasi”.
- Buat Vendor Baru dengan nama “Consignor” dari List | Vendor | New.
- Saat menerima barang dari Consignor, buatlah Purchase Invoice dengan memilih vendor Consignor, dan pilih barang beserta kuantitasnya, unit price isikan dengan angka nol, karena barang titipan tersebut belum terjual sehingga belum timbul hutang (hutang belum diakui)
- Pada saat melakukan penjualan buatlah invoice seperti biasanya
- Saat melakukan laporan ke Consignor dan menerima tagihan atas penjualan yang telah dilakukan buatlah Purchase Invoice dengan pilihan Expense : “Hutang Ke Consignor”.
(Available for v3,v4,v5)