Poin Reward

Berikut contoh langkah-langkah setting Poin Reward :

  1. Jalankan Rene Administration
  2. Ke bagian Perusahaan | Preferensi, disana pilih bagian Poin Reward, centang option “Ya, Kami memberikan Poin Reward kepada Pelanggan Kami”. Kemudian klik button Selesai yang ada dibawah.
  3. Masih di Rene Admin, ke bagian Pelanggan | Promo. Klik Buat, Isi Nama Promo, Lanjut Isi Masa Berlaku Promo, Lanjut klik tulisan Tambah Baru, dibagian Berdasarkan pilih Potongan/Reward, lalu dibawahnya pilih : “Mendapatkan Reward sebesar xx Poin”  atau “Mendapatkan Reward xx setiap kelipatan xx.xxx pada nilai transaksi“.
  4. Misal kita pilih Mendapatkan Reward xx setiap kelipatan xx.xxx pada nilai transaksi, lalu sesuaikan jumlah Reward dan Kelipattannya.
  5. Klik button Lanjut, lalu Tambah Baru. Berdasarkan pilih Barang misalnya, lalu pilih option dibawah nya yang “Membeli Barang xyz. Silakan ganti xyz dengan item yang jika dijual dapat Reward.
  6. Setelah itu buat transaksi atas item tsb dari Rene Cashier dengan nilai jual mencapai kelipatan nilai transaksi yang kita setting.
  7. Untuk mengecek Poin, silakan ke Rene Admin di bagian Pelanggan. Di setiap baris pelanggan ada kolom Poin yang dimiliki.
  8. Untuk Penukaran Poin Reward, dilakukan dari Rene Admin dibagian Pelanggan | Penukaran Poin.

(Available for Rene2)